Sabtu, 20 Desember 2014

Masakan dan makanan Tradisional

Berikut adalah Kuliner yang bisa kita dapatkan dari daerah kalimantan barat:
Masakan
Masakan Asam Pedas di daerah Pontianak
Masakan Bubur Pedas di daerah Sambas
Kerupok basah, merupakan makanan khas Kapuas Hulu
Ale-ale, merupakan makanan khas Ketapang
Pansoh, yaitu masakan daging di dalam bambu pada masyarakat Dayak.
Mie Tiau, merupakan masakan khas Tionghoa Pontianak yang terdapat di kota Pontianak
Nasi Ayam dan Mie Pangsit, merupakan masakan khas penduduk Tionghoa Singkawang dan sekitarnya

Kue Tradisional
Kue-kue tradisional banyak dijumpai di tempat ini, misalnya:
Lemang, terbuat dari pulut di masukan ke dalam bambu, merupakan makanan tradisional masyarakat masa lampau yang kini masih dilestarikan.
Lemper, terbuat dari pulut yang di isi daging/kacang terdapat didaerah Purun merupakan makanan tradisional
Lepat, terbuat dari tepung yang di dalamnya di masukan pisang.
Jimut, kue tradisional pada masyarakat Dayak Mualang daerah Belitang Kabupaten Sekadau yang terbuat dari tepung yang dibentuk bulatan sebesar bola pimpong.
Lulun, sejenis lepat, yamg isimya gula merah, terdapat di daerah Belitang kab sekadau
Lempok, Dodol yang dibuat dari Durian
Tumpi', terdapat pada masyarakat Dayak kanayatn, yang terbuat dari bahan tepung.
Tehpung, kue tradisional pada dayak Uut Danum, terbuat dari beras pulut yang ditumbuk halus dan digoreng. Kue ini biasanya di buat pada acara adat, bentuknya ada yang seperti perahu, gong dan lain-lain.

Kue lapis berbagai macam serta kue keranjang dari tionghoa